ANAK USIA DINI DAN MULTIPLE INTELLIGENSE (KOLABORASI ANTARA PRODI PIAUD INSTITUT AL AZHAR DENGAN KB-RA AL AZHAR MENGANTI GRESIK)

kolaborasi kegiatan antara Program Studi Pendidikan Anak Usia Dini dengan KB-RA Al Azhar tahun ajaran 2024-2025 ini memiliki tema Anak Usia Dini dan Multiple Inteligence. Kegiatan yang dilakukan pada hari Sabtu 20 Juli 2024 berjalan dengan sangat baik dan menyenangkan.

Aula utama gedung A yang gunakan dalam kegiatan ini menampuang semua wali murid baik KB maupun RA Al Azhar dengan jumlah 98 orang, sedangkan waktu pelaksanaan parenting ini sekitar 4 jam yang dimulai dari pukul 07.30

Anak memiliki 100 milyar neuron yang aktif sehingga 9 kecerdasan bisa dikembangkan, akan tetapi 5 sampai 4 kecerdasan menjadi fokus utama agar anak bisa menjadi sukses. 9 kecerdasan ganda itu meliputi : linguistik, kinestetik, matematik, visual, naturalis, Intrapersonal, interpersonal, musikal, eksistensial hal ini yang disampaikan oleh pemateri ibu Siti Mufarochah.

Harapan dalam kegiatan parenting anak usia dini ini adalah orang tua memahami pentingnya mengembangkan kecerdasan ganda atau multiple inteligense yang dimiliki oleh anak sehingga anak dapat beradaptasi dengan lingkungan serta anak menjadi sukses nantinya.